Kabupaten Lebak-Mediatransnusa.com-Semarak dan penuh semangat warga Kampung Salahaur Kelurahan Cijoro Lebak, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, gelar Jalan Santai meriahkan HUT RI ke-78 tahun. Berbagai macam hadiah dan doorprize, telah di sediakan oleh Panitia penyelenggara untuk para Peserta yang mendapatkan nomor undian. Sabtu (19/8/2023).
“Imam Septiana, S.I.P., ketika ditemui awak media dalam wawancaranya menyampaikan, “Acara ini untuk meriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, sekaligus yang diharapkan untuk menyatukan masyarakat Kampung Salahaur, khususnya untuk Dapil 1 (satu) dengan adanya momentum acara Jalan santai atau Jalan sehat ini, untuk mempersatukan dan menjadikan lebih kompak masayarakat Salahaur,” ucap Imam Septiana, Caleg DPRD Kabupaten Lebak Dapil 1 dengan nomor urut 5 (lima).
Lanjut Imam, para peserta Jalan santai ini, bukan dari warga pribumi Salahaur saja, bahkan warga dari luarpun ada yang daptar diantaranya, warga Kalanganyar, Warunggunung, Cibadak, dan masih ada warga yang lainnya juga. Dan jumlah para peserta melihat kupon undian yang keluar sebanyak, 2750 (dua ribu tujuh ratus lima puluh) dari 3000 (tiga ribu) Kupon undian yang disediakan, dan saya sangat mengapresiasi semangat gotong royong serta kerja sama masyarakat yang telah ikut Jalan santai, dan ikut berbagai macam perlombaan meriahkan HUT RI yang ke-78,” ungkapnya.
“Imam Septiana menambahkan, semoga masyarakat Kampung Salahaur dan umumnya, selalu diberikan kesehatan, di jauhkan dari segala bencana dan diberikan umur yang panjang, serta kita Doa’akan untuk para pejuang Kemerdekaan Republik Indonesia yang telah gugur di medan pertempuran, agar diampuni segala dosa-dosanya, diterima iman Islamnya, diterima amal kebaikannya, serta Khusnul Khotimah Aamiin,” Do’a nya.
Eko Susanto, salah satu warga Kampung Salahaur peserta Jalan santai mengatakan, “Alhamdulillah saya mendapatkan hadiah Setrikaan Listrik dari undian kupon para perseta, terutama bukan masalah hadiahnya, namun saya bangga dengan Pak Imam Septiana, yang telah peduli kepada masyarakat dalam acara meriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, dan hadiahnya banyak sepeda listrik pun ada, serta dangdut juga tersedia untuk menghibur para peserta,” ucapnya.
Ia berharap, semoga Pak Imam Caleg DPRD Kabupaten Lebak nomor urut 5 dari Partai Nasdem, sukses dan menang di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 sesuai yang di cita-citakan dan amanah.”Pungkasnya. (Noma)